PUSKESMAS WOLOJITA MEMBENA DIRI UNTUK MENUNUJU PUSKESMAS TERAKREDITASI. - Puskesmas Wolojita
Headlines News :
Home » » PUSKESMAS WOLOJITA MEMBENA DIRI UNTUK MENUNUJU PUSKESMAS TERAKREDITASI.

PUSKESMAS WOLOJITA MEMBENA DIRI UNTUK MENUNUJU PUSKESMAS TERAKREDITASI.

Written By PROFIL PUSKESMAS on Jumat, 31 Agustus 2018 | Agustus 31, 2018

Akreditasi adalah pengakuan formal yang diberikan oleh badan akreditasi terhadap kompetensi suatu lembaga atau organisasi dalam melakukan kegiatan penilaian kesesuaian tertentu.
Berdasarkan Permenkes no 75 tahun 2014 yang dimaksud dengan akreditasi puskesmas adalah pengakuan yang diberikan kepada puskesmas oleh lembaga independen penyelenggara akreditasi yang ditetepkan oleh menteri setelah dinilai bahwa puskesmas telah memenuhi standar pelayanan puskesmas yang telah ditetapkan oleh menteri untuk meningkatkan mutu pelayanan puskesmas secara berkesinambungan
Pemerintah menetapkan salah satu sasaran pokok pembangunan kesehatan dalam RPJM 2015-2019 adalah peningkatan mutu kesehatan dasar. Peningkatan mutu juga sebagai salah satu strategi penguatan kesehatan primer. Sehingga puskesmas sebagai pelaku pelayanan kesehatan tingkat pertama didorong dan diharuskan untuk meningkatkan mutunya, baik di wilayah perkotaan, pedesaan maupun sangat terpencil.
Pada prinsipnya mutu seluruh puskesmas harus sama dalam standar pelayanan minimal, standar SDM kesehatan minimal, standar alkes-obat minimal dan standar sarana prasarana dan hal ini dapat dinilai melalui akreditasi.
Akreditasi akan memperkuat puskesmas Wolojita  sebagai tulang punggung pelayanan kesehatan  yang akan menjamin terlaksananya 4 hal, yaitu :
1.       Menjamin Puskesmas Wolojita  melaksanakan tugas dan fungsinya secara optimal
2.      Menjamin kepuasan masyarakat Kecamatan Wolojita dalam mendapatkan pelayanan
3.      Menjamin terlaksananya kendali biaya dan kendali mutu Di Puskesmas Wolojita
4.      Menjamin tercapainya indikator pelayanan di Puskesmas Wolojita


Puskesmas Wolojita adalah fasilitas pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan upaya kesehatan masyarakat dan upaya kesehatan perseorangan tingkat pertama dengan lebih mengutamakan upaya promotif dan preventif untuk mencapai derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya di wilayah Kecamatan Wolojita Kabupaten Ende. Sebagai salah satu puskesmas yang wilayah kerjanya berada di daerah Kecamatan Wolojita sudah selayaknya meningkatkan mutu dan mencapai standar yang diharapkan oleh pemerintah melalui proses akreditasi.
Kami Puskesmas Wolojita berserta Lintas Sektor selalu Bekerja sama untuk Menyukseskan Puskesmas Wolojita memjadi Puskesmas Terakreditasi dibawah binaan Dinas Kesehatan Kabupaten Ende.

Lhat Video

Admin
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Template Information

 
Support : PAG Website | Aset Template | BMD Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Puskesmas Wolojita - All Rights Reserved
Original Design by PAG Website Aset BMD